Halaman

Minggu, 11 Maret 2012

Deras Hujan, Buku, dan . . . .

Deras hujan, buku, dan . . . .

Hujan waktu itu sangat deras. Titik, bukan, rintik juga bukan, melainkan tumpahan air yang jatuh dari atas. Udara sangat dingin hingga aku menjadi pilek dan sering ke kamar mandi. 

Sedari tadi pikiranku hanya berkelana entah ke mana. Lalu, aku tetapkan untuk berkelana ke dunia khayal berdasarkan cerita dari buku bersampul merah itu.

Bahkan, buku pun tidak dapat memusatkan pikiran untuk datang ke dunia imajiner. Pikiran ini sepertinya tidak mau pergi ke dunia yang palsu itu. Pikiran ini hanya tertarik dengan sesuatu yang nyata. Rasa-rasanya aku ada hal yang kurang. Ah, tapi apa?
...............................................................................................................................
Aku tahu apa maksud empat titik itu. Empat titik yang melengkapi tiga kata di depannya sehingga menjadi satu kalimat utuh. Aku yakin. Itu pasti . . . . K A M U . . . .  .

2 komentar:

  1. belakangan posting u cinta2 mulu Cot.. Ahahahhhah.. Sudah dewasa, kawanku yg satu ini..

    BalasHapus
  2. Hahaha...ini lagi hot jo..kalo trending topic lu kan tentang 'kakiku'. hwahaha...

    BalasHapus